Thursday, December 1, 2022

@ DESEMBER 2022

DESEMBER 2022

SATU MENIT …
Kamis, 01 Desember 2022

Kemudian turunlah hujan dan datanglah banjir, lalu angin melanda rumah itu, tetapi rumah itu tidak rubuh sebab didirikan di atas batu.
( Matius 7:25 )

Kondisi kekuatan fondasi iman percaya kita atas kebenaran-Nya, menjadi penentu atas sikap dan tindakan tutur kata kita untuk dapat layak menjadi saksi kemuliaan-Nya, karena usaha kita tidak akan pernah memiliki nilai rohani, hanya iman kepada Kristus yang dapat menghasilkan kelahiran baru menjadi nyata dalam kehidupan kita orang percaya.
Kristus mengajarkan dan menginginkan kita memiliki sikap yang tahu akan kewajiban dan berkomitmen menjalani kehidupan Kristiani dengan meletaknan fondasi iman yang benar, agar dimampukan-Nya menjadi pro aktif tidak pasif, tidak masa bodoh tetapi bergerak aktif dinamis melayani dengan tidak merugikan orang lain, mengasihi, tulus memberikan diri bagi sesama.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Jumat, 02 Desember 2022

Segala kepahitan, kegeraman, kemarahan, pertikaian dan fitnah hendaklah dibuang dari antara kamu, demikian pula segala kejahatan.
( Efesus 4:31 )

Kepahitan yang tersimpan dihati membuat kita terbeban sepanjang waktu, tanpa sadar membiarkan bertumbuhnya benih kebentjian, dendam, jang melahirkan perkataan dan penghinaan, dosa yang menimbulkan perasaan pahit bagi orang lain, hanya Yesus Kristus yang sanggup membersihkan dosa yang berakar, tertanam, mengendap dipikiran dalam hati kita.
Orang benar akan hidup oleh Iman dan mengenal kebenaran Allah yang bertolak dari iman yang memimpin kepada iman, terus berusaha menghindari tindakan yang mendukakan Roh Kudus, mampu mempraktikkan pola kasih Kristus dalam kehidupan kita, agar dimampukan kita hidup bagi-Nya, dikuatkan-Nya memiliki hati tulus untuk mengasihi mengampuni sesama.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Sabtu, 03 Desember 2022

Karena itu, saudara-saudaraku yang kekasih, berdirilah teguh, jangan goyah, dan giatlah selalu dalam pekerjaan Tuhan! Sebab kamu tahu, bahwa dalam persekutuan dengan Tuhan jerih payahmu tidak sia-sia
( 1Korintus 15:58 )

Putus asa merupakan kata yang kurang tepat, sangat tidak layak didengar Tuhan, menyerah berarti kita hilang pengharapan, kehilangan iman sekaligus meragukan kualitas kuasa-Nya, kita harus berdiri teguh, hanya kekuatan Allah yang menghidupkan dan mengubahkan hidup kita, kekuatan Tuhan adalah landasan teguh bagi kita yang mengandalkan-Nya.
Mempertahankan persekutuan dengan Tuhan merupakan kekuatan yang menghidupkan, yang mengubahkan keseharian kita dari hari ke hari yang memberikan kekuatan, di dalam Tuhan kita memperoleh hidup yang benar dan berguna, persekutuan dengan Tuhan harus dipelihara agar tidak goyah dan tetap berdiri teguh bersama-Nya.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Minggu, 04 Desember 2022

untuk memberitakan, bahwa TUHAN itu benar, bahwa Ia gunung batuku dan tidak ada kecurangan pada-Nya.
( Mazmur 92:16 )

Bangunlah setiap hari dan nyatakanlah bahwa Anda mendapatkan kasih karunia Tuhan.
Tidak peduli bagaimanapun tampaknya keadaan itu, bersikaplah tegas dan nyatakanlah dengan keyakinan bahwa Anda memiliki kasih karunia Tuhan.
Sepanjang hari, nyatakanlah, "Kasih karunia Tuhan membuat Anda menonjol di tengah-tengah banyak orang.
Kasih karunia itu menjadikanku bersinar di atas yang lainnya."
Nyatakanlah itu setiap saat.
Tetaplah dalam sikap iman.
ø Joel Osteen

SATU MENIT …
Senin, 05 Desember 2022

Maka demi nyawamu, bertekunlah mengasihi TUHAN, Allahmu.
( Yosua 23:11 )
 
Tidak berhenti mengasihi, tetap teguh berdiri tidak lelah membagikan kebaikan, walaupun banyak dicaci maki juga dicemoohkan, tetap tegar walaupun orang lain dengan geram menyengat menyakiti kita, kasih kita kepada Allah haruslah kasih yang sepenuh hati, sepenuh jiwa dan yang menguasai seluruh diri kita, kasih Allah adalah kekuatan yang memampukan.
Carilah Tuhan dan kekuatan-Nya, kasih adalah sikap hati yang menghormati dan menghargai Allah, sehingga kita sangat merindukan persekutuan dengan-Nya, berusaha untuk mentaati Dia, dan benar-benar memperdulikan kehormatan dan segala kehendak-Nya yang memberi dorongan semangat bagi kita untuk selalu giat dalam pekerjaan Tuhan.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Selasa, 06 Desember 2022

TUHAN adalah kekuatan umat-Nya dan benteng keselamatan bagi orang yang diurapi-Nya!
( Mazmur 28:8 )

Menghadapi berbagai situasi dunia yang tidak pernah bersih dari dosa diperlukan koreksi perbaikan diri, dibutuhkankan kekuatan iman untuk mendekatkan diri makin menyatu mengenal Allah, Dia adalah benteng kekuatan kita saat menghadapi mereka yang munafik, serakah, yang menghalalkan segala cara menjatuhkan orang lain dengan tujuan kepentingan diri sendiri.
Kita menerima anugerah kemuliaan dan kasih karunia-Nya, sudah seharusnya etiap saat terus menerus menaikkan syukur serta menyaksikan kemurahan kasih-Nya kepada setiap orang dan meninggikan Dia yang Maha Mulia, hanya dekat Allah saja aku tenang, dari pada-Nyalah keselamatanku!
øHarjantoDanielJuli


SATU MENIT …
Rabu, 07 Desember 2022

Jikalau TUHAN berkenan kepada jalan seseorang, maka musuh orang itupun didamaikan-Nya dengan dia.
( Amsal 16:7 )

Kita ingin agar orang lain menyukai diri kita, dan kadang kita akan melakukan apa saja untuk mendapatkan pujian orang.
Tetapi Allah mengatakan pada kita agar tenaga kita digunakan untuk menyenangkan hati Allah.
Usaha kita untuk menjadi pendamai biasanya akan menjadikan kita lebih menarik hati orang-orang yang ada di sekitar kita, termasuk juga musuh-musuh kita.
Namun bila tidak demikian kejadiannya sekalipun, kita tetap tidak akan kehilangan apa-apa.
Kita masih tetap menyenangkan hati Allah, satu-satunya pribadi yang benar-benar berarti.

PENERAPAN
Arahkan sasaran Anda untuk menyenangkan hati Allah, kemudian perhatikan buah dari damai sejahtera Allah yang melimpah atas diri Anda itu.
( MDC Masa Depan Cerah )

SATU MENIT …
Kamis, 08 Desember 2022

Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal.
( Yohanes 3:16 )

Hidup kekal merupakan pencapaian kualitas kehidupan ilahi yang membuat kita dimampukan membebaskan diri dari kuasa dosa, terlepas dari jerat Iblis, menghapus segala keinginan duniawi di dalam diri agar supaya kita dapat semakin dekat akrab mengenal Allah, misi pengutusan Jesus adalah bukti dari kasih dan kepedulian Allah kepada manusia.
Kasih Allah menjangkau semua manusia yang dinyatakan dengan jelas melalui pengutusan Anak Tunggal-Nya menjadi manusia sebagai korban penghapus dosa di atas kayu salib demi untuk menyelamatkan manusia dari cengkeraman keterikatan dosa, serta meniadakan yang duniawi di dalam diri agar supaya kita tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Jumat, 09 Desember 2022

Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu.
( 1Tesalonika 5:18 )

Kita nikmati hangatnya cahaya mentari, semilir sejuk udara gunung dan mekarnya beraneka bunga, memberikan damai menyejukkan mata jasmani sekaligus membuka mata hati kita untuk selalu bersukacita senantiasa, berdoa tanpa berkeputusan, dan mengucap syukur tanpa batas atas anugerah-Nya, dan kita nyatakan semuanya di dalam Kristus Yesus.
Dalam Kristus Yesus sukacita kita menjadi penuh, kita dapat merasakan damai senantiasa dengan terus menerus berdoa, memuji Dia, dan tidak mengabaikan Roh Kudus yang karunia-karunia-Nya menopang segala kelemahan kita, dan dapat merasakan karya dan kasih karunia-Nya selama menjalani kehidupan dengan bersyukur, karena itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Sabtu, 10 Desember 2022

aku mau bersukacita dan bersukaria karena Engkau, bermazmur bagi nama-Mu, ya Mahatinggi,
( Mazmur 9:2 )

Iman, menumbuhkan keyakinan bagi kita untuk melangkah dalam kehidupan dengan tegar, setia tunduk kepada-Nya, tidak kuatir atas persoalan, kesulitan, juga penderitaan yang terus membayangi kita, tidak melakukan yang jahat dengan tetap tegar dan setia kepada-Nya, bersikap dan bertindak sesuai dengan kebenaran-Nya,
Kita mengenal Allah dan takut kepada-Nya, membuat kita dapat bersyukur, karena memiliki rasa cukup dan rendah hati, tidak sombong, menerima keadaan sebagai mana adanya ketika hujan ataupun panas menyengat, kita selalu mensyukuri segala anugerah kasih keadilan-Nya dam pasti dinyatakan di dalam hidup ini karena Engkau adalah TUHAN.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Minggu, 11 Desember 2022

Kecaplah dan lihatlah, betapa baiknya TUHAN itu!
Berbahagialah orang yang berlindung pada-Nya!
( Mazmur 34:9 )

Anda mungkin berkata, "Tetapi aku mempunyai begitu banyak masalah. Bagaimana aku dapat menikmati kehidupanku?"
Anda mungkin mengira bahwa masalah-masalah Anda sangat menghancurkan banyak orang di dunia mengalami yang jauh lebih buruk dibanding yang Anda alami.
Beberapa orang akan memberikan apa pun untuk menikmati hidup, kesehatan atau kemakmuran Anda.
Kita mempunyai begitu banyak hal yang atasnya kita seharusnya bersyukur.
Kita seharusnya berhenti memperbesar masalah apa yang salah dan mulailah bersyukur kepada Tuhan atas apa yang baik.
ø Joel Osteen

SATU MENIT …
Senin, 12 Desember 2022

Masakan Allah membengkokkan keadilan? Masakan Yang Mahakuasa membengkokkan kebenaran?
( Ayub 8:3 )

Kesulitan saat menghadapi tantangan bukan berarti Tuhan melupakan kita, dalam kesusahan justru kita merasakan dan menemukan kemurahan Tuhan adalah nyata bahwa Dia tidak pernah meninggalkan kita, pertobatan kita akan berdampak kepada pemulihan berkat anugerah yang melampaui segala akal, kesusahan tidak berarti ketidak pedulian Tuhan.
Payung hukum dunia tidak menjamin kita memperoleh keadilan karena dapat berlubang atau robek tersapu angin ketidak benaran, harus punya rasa belas kasihan sehingga kita tidak salah bersikap ketika berhadapan dengan saudara seiman yang sedang dalam kesulitan, tidak dibiarkan-Nya iman kita goyah, kita dimampukan dapat menjaga sikap hati di hadapan-Nya.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Selasa, 13 Desember 2022

Sebab segala sesuatu yang ditulis dahulu, telah ditulis untuk menjadi pelajaran bagi kita, supaya kita teguh berpegang pada pengharapan oleh ketekunan dan penghiburan dari Kitab Suci.
( Roma 15:4 )

Diperlukan proses untuk menumbuhkan minat baca Alkitab, berjuang menghalau setiap tantangan, menciptakan kesadaran tinggi untuk berdisiplin mmenjauhi kebosanan dan penundaan karna Kristus adalah sumber iman Kristen, kita harus taat dan meniru Dia yang hidup-Nya bukanlah untuk menyenangkan diri-Nya sendiri.
Kristus menerima kita disaat najis oleh dosa, disaat menghadapi berbagai pergumulan yang kita alami, tidak satupun yang tidak dapat diatasi jika kita memiliki ketekunan, penghiburan, dan pengharapan yang disediakan oleh-Nya bagi kita, Kristus menerima kita tanpa syarat apapun kondisi kita dan tidak pernah memandang siapa kita, semuanya sama dihadapan-Nya.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Rabu, 14 Desember 2022

Lihatlah, hai orang-orang yang rendah hati, dan bersukacitalah; kamu yang mencari Allah, biarlah hatimu hidup kembali!
( Mazmur 69:33 )

Kebanyakan orang ingin selalu gembira dan melakukan apa saja untuk mencapainya, mulai dari berupaya keras untuk memiliki lebih banyak uang sampai terlibat dalam berbagai petualangan.
Sumber sukacita yang sejati dan yang utama adalah Tuhan, dan kita akan menerima sukacita yang kekal dengan mencari Dia.
Bagaimana cara Anda mencari kebahagiaan?
Carilah Tuhan dan hiduplah sesuai firmanNya, maka sukacita yang sejati akan segera mengikuti.

PENERAPAN
Apakah Anda mencari kebahagiaan? Mereka yang mencari Tuhanlah yang menemukan sukacita
( MDC Masa Depan Cerah )

SATU MENIT …
Kamis, 15 Desember 2022

Karena Kitab Suci berkata: "Barangsiapa yang percaya kepada Dia, tidak akan dipermalukan."
( Roma 10:11 )

Allah itu kudus Dia hanya dapat menyatu dengan segala sesuatu yang kudus, Dia yang berdaulat menentukan setiap orang yang percaya akan menerima janji-Nya, kita bersedia merendahkan hati dan menerima pembenaran dalam Kristus, iman membuat kita dapat menjaga kekudusan, menjadi pelaku firman-Nya dan kita hidup karenanya.
Kurangnya pengetahuan jangan membuat kita rendah diri, setiap orang punya kelebihan juga kekurangan, tidak ada yang sempurna diantara kita, harus senantiasa terus melekat kepada Dia yang memimpin dan melayakkan kita, karena kita dipilih dan dibenarkan, bukan oleh karena kehebataan kelebihan kita atau karena sesuatu yang baik dalam pribadi kita
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Jumat, 16 Desember 2022

Tetapi jawab Yesus kepada mereka: "Mengapa kamu pun melanggar perintah Allah demi adat istiadat nenek moyangmu?
( Matius 15:3 )

Butuh ketegasan untuk mencegah terjadinya dosa, hati yang kudus akan menghasilkan perbuatan kudus, pada kenyataannya dosa dengan bebas menawarkan diri kepada para peragu yang mau menyediakan diri bergabung dengannya dan jangan memutarbalikkan kebenaran firman Tuhan untuk kepentingan diri sendiri.
Manusia harus menumbuhkan firman-Nya dihati yang merupakan sarana dan kunci untuk tidak berprilaku munafik dan mencegah tikdakan penghasil dosa, merenungkan firman-Nya, menyembah Tuhan dengan benar berdasarkan pengenalan kita akan Dia, dan bersungguh hati taat untuk setia tidak mengabaikan yang Tuhan inginkan.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Sabtu, 17 Desember 2022

Jangan sesat! Allah tidak membiarkan diri-Nya dipermainkan. Karena apa yang ditabur orang, itu juga yang akan dituainya.
( Galatia 6:7 )

Perbuatan baik atau buruk pasti melahirkan akibat langsung pada kehidupan kita, hendaklah kita sebagai orang percaya memberikan teladan kebaikan dan kebenaran Kristus bagi setiap orang dan kita harus berusaha meluruskan, menyadarkan mereka yang berbuat dosa dengan menginsafkan mereka akan dosanya, mengajak mereka kembali  untuk taat kepada Tuhan.
Allah merupakan pusat dan sumber segala kehidupan, harus sepenuh hati percaya dan tahu tidak akan mempermainkan Dia, penyertaan-Nya membuat kita tidak pernah sendirian, aman dalam perlindungan-Nya, bersyukur karena kita sudah menikmati juga merasakan kebaikan Tuhan, dan tidak pelit untuk dapat berbagi kebaikan kepada orang-orang disekeliling kita.
øHarjantoDanielJuli
 

SATU MENIT …
Minggu, 18 Desember 2022

Memang ibadah itu kalau disertai rasa cukup, memberi keuntungan besar.
Sebab kita tidak membawa sesuatu apa ke dalam dunia dan kitapun tidak dapat membawa apa-apa ke luar.
( 1 Timotius 6:6-7 )

Jagalah sikap yang baik dan tetaplah berkembang di mana pun Anda berada.
Jika Anda mau membuat keputusan untuk tetap setia dan merasa puas, pada saat yang tepat Tuhan akan mengubah keadaan-keadaan Anda.
Ia akan mengeluarkan Anda dari rumput-rumput ilalang tua dan menaruh Anda di tempat yang lebih baik.
Ia akan memindahkan Anda dan menaruh Anda di tanah yang baru supaya Anda dapat Anda dapat menghasilkan, bahkan lebih banyak buah lagi.
Tetapi jika Anda tidak bahagia di mana Anda berada, Anda tidak akan pernah sampai ke tempat yang Anda inginkan.
ø Joel Osteen*

SATU MENIT …
Senin, 19 Desember 2022

Sekalipun aku dicemoohkan oleh sahabat-sahabatku, namun ke arah Allah mataku menengadah sambil menangis,
( Ayub 16:20 )

Sekalipun badai dahsyat menghancurkan kehidupan, menjadikan kita tidak layak dihadapan sesama, kita tidak pernah kehilangan iman percaya kepada-Nya, percaya bahwa kebenaran tetap kebenaran dan kita tetap teguh berpegang kepada janji-Nya.
Penghiburan tulus pasti berisikan kata kebenaran yang keluar dari hati yang dipenuhi oleh belas kasih, meu mendengar dengan sabar, sepenuh hati mempercayai kebenaran firman-Nya agar dimampukan melihat dengan tepat setiap pergumulan dan penderitaan orang lain.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Selasa, 20 Desember 2022

Roh Tuhan ada pada-Ku, oleh sebab Ia telah mengurapi Aku, untuk menyampaikan kabar baik kepada orang-orang miskin; dan Ia telah mengutus Aku
( Lukas 4:8 )

Menjadi murid sebagai juga sebagai pengikut-Nya, kita adalah utusan Kristus yang memiliki tugas sebagai pemberita yang menceritakan kabar baik Keselamatan, Roh Kudus akan memampukan kita dapat melalui berbagai godaan, tantangan, hambatan, untuk menang terhadapnya dan tetap setia mengajar, mengajak orang menjadi percaya kepada Yesus.
Kita harus menerima rencana Tuhan atas hidup kita, dan memiliki ketegaran akan tujuan hidup kita, kasih dan keselamatan dari Kristus bukan monopoli pribadi, harus kita bagikan, kita dipanggil bukan sebagai kelompok penilai, tapi sebagai kepanjangan tangan-Nya sebagai pelaksana pekerjaan yang Kristus lakukan melalui kita.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Rabu, 21 Desember 2022

Jika Engkau, ya TUHAN, mengingat-ingat kesalahan-kesalahan, Tuhan, siapakah yang dapat tahan?
Tetapi pada-Mu ada pengampunan, supaya Engkau ditakuti orang.
( Mazmur 130 : 3,4 )

Selalu mengingat dosa orang lain (atau menyimpan dendam) itu sama halnya dengan membangun tembok dengan orang lain, sehingga tidak mungkin ada komunikasi yang terbuka oleh karena dinding tersebut.
Allah tidak mengingat dosa-dosa kita, jika dia mengampuni maka dia mengampuni segalanya dengan mengapus dinding yang ada diantara kita dan Dia.
Oleh karena itu, kita takut (menghargai) terhadap Allah, namun demikian kita dapat berbicara denganNya tentang segala sesuatu.
Pada saat Anda berdoa, sadarlah bahwa Allah secara tulus mendengar doa Anda Segala jalur-jalur komunikasi kepadaNya terbuka dengan sempurna.

PENERAPAN
Pengampunan Anda dalam Kristus adalah sempurna ; Tuhan tidak menyimpan kesalahan-kesalahan Anda.
( MDC Masa Depan Cerah )

SATU MENIT …
Kamis, 22 Desember 2022

Jika kamu menaruh perasaan iri hati dan kamu mementingkan diri sendiri, janganlah kamu memegahkan diri dan janganlah berdusta melawan kebenaran!
( Yakobus 3:14 )

Iman menjadi kuat jika terus mengikat hubungan dengan Tuhan lewat doa, bersungguh hati membuang segala sakit hati, kedengkian, tidak merendahkan orang lain, tidak menganggap diri lebih baik, mampu mengabaikan segala kepentingan pribadi, menjadi orang Kristen yang takut akan dosa, hidup berfokus kepada Yesus.
Hikmat sejati memiliki kemurnian hati, mensyukuri kebaikan-kebaikan Allah dalam hidup kita, menjauhkan diri dari pelanggaran dan kecemaran, tidak berkompromi dengan apa saja yang kita ketahui sebagai penyebab dosa, mengusahakan kekudusan dan menjadi pelaku firman-Nya, menjaga hidup selalu benar sesuai dengan kehendak-Nya.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Jumat, 23 Desember 2022

Hikmat tinggal di dalam hati orang yang berpengertian, tetapi tidak dikenal di dalam hati orang bebal.
( Amsal 14:33 )

Emas, permata yang terpendam dalam diri seseorang hanya dapat dilihat jika kita mampu melihat dikedalaman jiwanya, diperlukan kearifan dan kasih untuk dapat melihatnya, untuk memahami hikmat dari Roh Kudus kita harus bersekutu dengan orang-orang percaya, mau mendengarkan nasihat orang lain dan saling belajar dari satu sama lain.
Menjadi orang baik akan selalu bersyukur dengan apa yang dikerjakan Allah di dalam dirinya, merasakan berkelimpahan dengan apa yang ada padanya, bahkan bermegah di dalam nama-Nya yang kudus dan mulia, bermegah di bawah kaki kemuliaannya, sehingga dilayakkan-Nya dapat mewujudkan kasih kepada sesama.  
øHarjantoDanielJuli
 

SATU MENIT …
Sabtu, 24 Desember 2022

Dalam kesesakan aku telah berseru kepada TUHAN. TUHAN telah menjawab aku dengan memberi kelegaan.
( Mazmur 118:5 )

Disepanjang kehiudupan, kita telah berjalan dengan melalui sejumlah besar tantangan, dan semuanya itu membawa kita mengalami juga merasakan kebaikan Allah secara luar biasa, menikmati pertolongan yang sudah dikaruniakan Allah yang juga telah memberikan Kristus Anak-Nya yang Tunggal bagi penebusan dosa setiap orang berdosa.
Tidak perlu menjadi terkejut ketika Tuhan menjawab doa kita, Allah telah memberikan kelepasan dan kemenangan, menjadikan kita sebagai pemenang atas maut, di dalam Dia yang kuasa-Nya sungguh amat besar, luar biasa dan tanpa batas, menumbuhkan kepercayaan, kasih, menyembah, mengucap syukur, dan pujian, jangan kita menjadi heran!
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Minggu, 25 Desember 2022

Demikianlah sekarang tidak ada penghukuman bagi mereka yang ada di dalam Kristus Yesus.
( Roma 8:1 )

Saat Anda menerima Yesus sebagai Tuhan dan Juru Selamat, Anda bebas dari penghukuman!
Ia menghapus dosa Anda dan membuangnya sejauh timur dari barat.
Ia melemparkan dosa-dosa Anda ke dalam laut pelupaan.
Artinya dosa-dosa Anda sepenuhnya disingkirkan.
Jangan izinkan musuh menggali masa lalu Anda atau membuat Anda merasa bersalah atas apa terjadi di masa lalu, atau bahkan kemarin.
Musuh itu disebut "pendakwa saudara-saudara", dan ia bekerja lembur untuk menjatuhkan Anda dengan tuduhan-tuduhan palsu.
Yakinlah, Tuhan tidak mengingat masa lalu Anda.
Anda bebas dari penghukuman melalui darah Yesus Kristus.
Dan, jika musuh mengingatkan masa lalu Anda, nyatakanlah bahwa Anda telah bebas dari penghukuman dalam nama Yesus.
*Joel Osteen*

SATU MENIT …
Senin, 26 Desember 2022

Awasilah dirimu sendiri dan awasilah ajaranmu. Bertekunlah dalam semuanya itu, karena dengan berbuat demikian engkau akan menyelamatkan dirimu dan semua orang yang mendengar engkau.
( 1Timotius 4:16 )

Banyak orang masa kini mengabaikan Alkitab, lebih serius terhadap perangkat elektronik masa kini yang begitu banyak menawarkan fungsi, dan dirasakan mampu mengubah status gaya hidup, kita harus segera menyadari untuk menekankan pentingnya bertekun dalam kebenaran-Nya dan mengajarkan yang diajarkan oleh firman Allah, kepada orang-orang disekeliling kita.
Taat firman-Nya pasti mendatangkan manfaat disepanjang umur hidup kita, karena mengandung janji Tuhan yang pasti baik untuk hidup saat ini maupun untuk hidup dimasa yang akan datang, kita tidak boleh mengabaikan Firman Tuhan, harus sangat berhati-hati dengan apa yang kita ajarkan, yaitu menceritakan menawarkan keselamatan kepada semua orang.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Selasa, 27 Desember 2022

Sesungguhnya, di bumi tidak ada orang yang saleh: yang berbuat baik dan tak pernah berbuat dosa!
( Pengkhotbah 7:20 )

Tidak ada seorangpun yang pernah hidup di dunia ini yang tidak pernah berbuat dosa, hanya Yesus Kristus yang tidak pernah melakukan dosa, jika kita berlaku tidak jujur berarti kita sedang merangkai perangkap dosa, hanya Roh Kudus yang dapat memberi kekuatan memampukan kita untuk tegar tidak terbawa arus cemar dunia.
Diperlukan hikmat yang adalah sumber sukacita dan kebahagiaan, agar kita dimampukan mengerti kebenaran dan kehendak Tuhan atas kehidupan ini, selalu mengutamakan hal-hal baik yang dapat kita lakukan dalam hidup ini, senantiasa menjauhi segala dosa, dalam segala perbuatan kita harus selalu melakukan perintah-Nya.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Rabu, 28 Desember 2022

Berhentilah marah dan tinggalkanlah panas hati itu, jangan marah, itu hanya membawa kepada kejahatan.
( Mazmur 37:8 )

Kemarahan dan kekuatiran adalah dua macam emosi yang bersifat merusak.
Dua hal itu mencerminkan kurangnya iman bahwa Allah mengasihi kita semua dan memegang kendali atas segalanya.
Hendaknya kita jangan cemas; tetapi sebaliknya, kita mempercayai Allah, memberi diri kita untuk maksud serta pemeliharaanNya.
Bila Anda tenggelam dalam masalah Anda, Anda akan cemas dan marah.
Tapi bila Anda berkonsentrasi pada Allah dan kebaikanNya, maka Anda akan memperoleh damai sejahtera. 

PENERAPAN
Jangan kuatir - tetapi berkonsentrasilah pada Allah dan kebaikanNya pada kita.
( MDC Masa Depan Cerah )

SATU MENIT …
Kamis, 29 Desember 2022

Jika ya, hendaklah kamu katakan: ya, jika tidak, hendaklah kamu katakan: tidak. Apa yang lebih dari pada itu berasal dari si jahat.
( Matius 5:37 )

Perlu perjuangan untuk mengutamakan kehendak Allah dalam setiap pilihan yang kita buat, berkata benar bukan untuk mencari keuntungan duniawi dan bagi diri kita sendiri, kita harus mengambil keputusan yang tegas dan benar untuk mampu memperlihatkan kepada masyarakat standar moral yang berkenan dan sesuai dengan kehendak Allah.
Senantiasa berprilaku jujur mampu berkomunikasi dengan siapapun, punya keterusterangan tanpa pura-pura, punya keteguhan hati dapat bersikap tegar untuk melaksanakannya dengan perbuatan, membuat kita dapat dipercaya, kita dapat berkata benar, bersikap dan bertindak benar pula, membuat prilaku kita selaras dengan perkataan.  
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Jumat, 30 Desember 2022

Karena itu, sebagai orang-orang pilihan Allah yang dikuduskan dan dikasihi-Nya, kenakanlah belas kasihan, kemurahan, kerendahan hati, kelemahlembutan dan kesabaran.
( Kolose 3:12 )

Perlu hikmat kebijaksanaan, kesabaran dan pengertian dalam menghadapi setiap tantangan, kasih juga kerendahan hati merupakan modal utama untuk dapat membawa kita menjadi mampu berjalan dalam keberanran firman-Nya, kehidupan kekristenan, kasih yang terlihat dalam kehidupan sehari- hari adalah bukti nyata dari kehidupan yang berpusatkan Kristus
Kita yang telah dipilih Allah, yang dikuduskan dan dikasihi, harus dapat berperilaku sesuai dengan apa yang diajarkan-Nya, menjaga kekudusan dan juga menjadi penghibur bagi mereka yang membutuhkan pertolongan kasih, sebagai orang percaya kita harus selalu mempraktikkan perbuatan baik seimbang dengan karakter kita yang sudah diubahkan-Nya.
øHarjantoDanielJulI

SATU MENIT …
Sabtu, 31 Desember 2022

Menjauhi kejahatan itulah jalan orang jujur; siapa menjaga jalannya, memelihara nyawanya.
( Amsal 16:17 )

Allah senantiasa menjaga setiap kita yang setia melakukan firman-Nya, yang selalu berjalan menurut kehendak-Nya, Dia akan memberikan kepada kita yang jujur taat anugerah sukacita dan damai sejahtera, kita tahu bahwa kebenaran memuliakan seseorang, tetapi dosa selalu mendatangkan aib dan duka.
Menyadari dan tahu jika kita tidak kebal terhadap dosa, harus hidup sesuai dengan kehendak-Nya, hikmat jauh lebih berharga dari pada harta kekayaan, sebaiknya kita menghindar menjauhinya tidak mencoba mendekati dosa, berfokus kepada Tuhan agar kita  mendapat kekuatan untuk tidak terljatuh kedalam dosa.
øHarjantoDanielJuli