Saturday, July 1, 2023

@ JULI 2023

JULI 2023

SATU MENIT …
Sabtu, 01 Juli 2023

Sungguh, semua jiwa Aku punya! Baik jiwa ayah maupun jiwa anak Aku punya! Dan orang yang berbuat dosa, itu yang harus mati.
( Yehezkiel 18:4 )

Dalam kelompok orang percaya kita memiliki rasa tanggung jawab bersama, diantara kita harus selalu saling mengingatkan satu sama lain agar setiap kita tetap setia taat kepada Tuhan dan tidak mengkhianati-Nya, tidak ada satu alasan apapun yang dapat mengizinkan kita untuk melakukan perbuatan dosa.
Setiap kita orang percaya bertanggung jawab kepada Allah atas hidup kita sendiri, jika terus-menerus berbuat dosa kita akan mati secara rohani dan menderita merasakan hukuman kekal, segera tinggalkan dosa, kita mengakuinya dihadapan Allah, pengampunan-Nya membuat kita pasti menerima anugerah damai sejahtera penuh sukacita.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Minggu, 02 Juli 2023

Sekalipun ayahku dan ibuku meninggalkan aku, namun TUHAN menyambut aku.
Tunjukkanlah jalan-Mu kepadaku, ya TUHAN, dan tuntunlah aku di jalan yang rata oleh sebab seteruku.
( Mazmur 27:10-11 )

Anda tidak dapat mengizinkan citra diri Anda dan harga diri Anda ditentukan oleh bagaimana orang lain memperlakukan Anda.
Saya suka apa yang dikatakan pemazmur dalam Mazmur 27:10: "Sekalipun ayahku dan ibuku meninggalkan aku, namun TUHAN menyambut aku.”
Tuhan tidak akan pernah menolak Anda.
Ia selalu menerima Anda.
Jangan izinkan penolakan orang lain membuat Anda menolak diri sendiri.
ø *Joel Osteen*

SATU MENIT …
Senin, 03 Juli 2023

Bersyukurlah kepada Allah segala allah! Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya.
( Mazmur 136:2 )

Tidaklah mudah untuk dapat mengucap syukur dalam segala perkara, dunia berpegang atas dasar imbal jasa yang membawa kita kepada sifat egois, membuat kita sulit mengerti dan tidak memahami dengan benar akan kasih yang diberikan-Nya atas hidup kita, menjadikan kita tanpa sadar lalai untuk mengucap syukur.
Berfokus hanya kepada Tuhan akan menumbuhkan iman dan pengharapan, membawa kita dapat menyadari anugerah-Nya, ucapan syukur adalah sarana yang membuat kuasa Tuhan dapat bekerja mengubahkan hidup kita, Dia Maha Kuasa, Dia sangat mengasihi kita, Dia layak menerima ungkapan syukur dan terima kasih kita.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Selasa, 04 Juli 2023

Dan apabila keinginan itu telah dibuahi, ia melahirkan dosa; dan apabila dosa itu sudah matang, ia melahirkan maut.
( Yakobus 1:15 )

Setiap kita pasti pernah mengalami kesulitan, menderita akibat dari keserakahan dan karena berbagai keinginan diri yang tidak berkenan dihadapan Allah, membuat kita harus mengalami pencobaan, membuat kita terikat kepada dosa, membuat kita menjadi jauh meninggalkan Dia, kita harus memohon pertolongan-Nya, sebab bagi Tuhan tidak ada yang mustahil.
Perlindungan kuasa Allah membuat kita tidak perlu lagi khawatir menghadapi penderitaan, tantangan yang kita anggap besar menjadi kecil dibandingkan dengan Dia yang jauh lebih besar dari semua kesulitan kita, Dia mengubah tantangan menjadi berkat, kita tahu bahwa Tuhan akan selalu menyertai dan berjalan berdampingan bersama dengan kita .
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Rabu, 05 Juli 2023

Hati-hatilah, supaya jangan engkau melupakan TUHAN, Allahmu, dengan tidak berpegang pada perintah, peraturan dan ketetapan-Nya, yang kusampaikan kepadamu pada hari ini;
( Ulangan 8:11 )

Pada saat kelimpahan, kita sering memuji diri sendiri atas semua yang kita terima itu, dan menjadi sombong, seolah-olah itu semua adalah hasil kerja keras dan kepandaian kita sendiri.
Kita juga menjadi lebih mudah untuk sibuk mengumpulkan dan mengelola kekayaan tadi sehingga kita mendorong Allah keluar dari hidup kita.
Tapi sebenarnya Allah-lah yang telah memberikan kita segala yang kita miliki itu, dan Allah juga yang telah meminta kita untuk mengelola kekayaan itu bagi kemuliaanNya.

PENERAPAN
Apakah uang dan harta kekayaan telah menggeser persekutuan Anda yang baik dengan Allah?
( MDC Masa Depan Cerah )

SATU MENIT …
Kamis, 06 Juli 2023

Jadi siapa yang ada di dalam Kristus, ia adalah ciptaan baru: yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah datang.
( 2Korintus 5:17 )

Begitu banyak orang hidup tanpa damai, karena tidak rela membuang kepentingan diri sendiri, tidak bercermin kepada Yesus Kristus, tidak mengenal dan tidak memiliki damai sejahtera dengan Allah oleh Yesus Kristus, orang yang telah diselamatkan hidupnya oleh Yesus Kristus harus hidup untuk Dia dan melayani Dia.
Pelayanan pekabaran Injil bukan untuk memuji diri dan memegahkan diri bukan hanya untuk menambah jumlah orang percaya atau mengajak orang mengganti imannya, yang paling utama dan paling penting adalah memperdamaikan setiap orang yang mendengar Injil dengan Kristus.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Jumat, 07 Juli 2023

Ketika mereka makan rumput, maka mereka kenyang; setelah mereka kenyang, maka hati mereka meninggi; itulah sebabnya mereka melupakan Aku.
( Hosea 13:6 )

Kiranya dijauhkan kita dari segala kecurangan dan semua kebohongan, kita harus memiliki kesungguhan hati untuk tetap setia kepada Kristus, saat diberkati dan diberi kepuasan oleh-Nya kita bertumbuh untuk dapat memberikan pujian, ketika menyadari dosa kita segera bertobat.
Orang rendah hati adalah orang memiliki kasih yang sepenuhnya mengandalkan Tuhan dengan kesadaran bahwa diluar Dia kita tidak dapat melakukan sesuatu, orang yang rendah hati pasti  memiliki komitmen menjadi hamba yang taat setia tidak pernah menyanggah Dia.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Sabtu, 08 Juli 2023

Mereka yang hidup dalam daging, tidak mungkin berkenan kepada Allah.
( Roma 8:8 )

Jika menyadari bahwa sifat kedagingan kita sudah disalibkan bersama Kristus, maka hidup kita bukan merupakan pilihan tetapi menjadi sebuah keputusan, sehingga dapat memandang berbagai kesempatan jahat adalah rintangan.
Hidup berkenan kepada Allah adalah bertindak sesuai dengan kehendak Allah, dengan setia melayani Dia, ketika hidup kita menurut rencana Allah, maka segala yang kita pikirkan, kita lakukan adalah untuk menyukakan hati-Nya.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Minggu, 09 Juli 2023

Tetapi jalan orang benar itu seperti cahaya fajar, yang kian bertambah terang sampai rembang tengah hari.
( Amsal 4:18 )

Tuhan berjanji bahwa jalan Anda akan bersinar semakin terang sementara Anda mencari kebenaran-Nya dalam setiap keadaan.
Apa itu kebenaran?
Kebenaran secara sederhana adalah “kedudukan benar” dengan Tuhan.
Memiliki "kedudukan benar" dengan Tuhan adalah dengan menyerahkan kehidupan Anda kepada-Nya, yakni menaati perintah-Nya dan mencari rencana-Nya.
Seperti sinar matahari yang semakin terang menolong Anda untuk melihat dengan lebih baik, terang firman Tuhan yang semakin cerah akan menuntun Anda dalam membuat keputusan.
Tidak peduli apa yang Anda hadapi hari ini, luangkanlah waktu untuk meminta Tuhan menyinarkan terang-Nya atas pikiran Anda.
ø Joel Osteen

SATU MENIT …
Senin, 10 Juli 2023

Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah, itu bukan hasil pekerjaanmu: jangan ada orang yang memegahkan diri.
( Efesus 2:8,9 )

Semua yang baik yang telah kita terima di dalam hidup ini sepenuhnya karena anugerah Allah, berkat-Nya tidak dapat digantikan oleh kebaikan kita, tidak dapat kita tukar dengan harta dunia, anugerah kita terima bukan karena akitat dari perbuatan-perbuatan baik kita, berkuasa, hebat, dan karena kuatnya kita.
Iman yang sejati akan menghasilkan perbuatan yang sungguh sangat menyenangkan hati dan paling disukai TUHAN, Dia ingin agar kita tulus menyerahkan diri sepenuh hati kepada-Nya, mengakui Dia atas kuasa kebesaran-Nya, hingga sampai achir hayatpun kita tidak akan pernah dapat membayar hutang kita kepada Allah.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Selasa, 11 Juli 2023

Itulah firman yang Ia suruh sampaikan kepada orang-orang Israel, yaitu firman yang memberitakan damai sejahtera oleh Yesus Kristus, yang adalah Tuhan dari semua orang.
( Kisah Para Rasul 10:36 )

Setiap orang layak mendengar kabar baik tentang Allah dan apa yang dilakukan-Nya di dalam Kristus, Injil adalah anugerah bagi semua orang, Dia yang menciptakan semua suku bangsa sebagai manusia berderajat sama setara, Dia tidak membedakan status, warna kulit, tidak memandang muka.
Keatangan Yesus ke dunia adalah mengerjakan karya keselamatan, membuat semua orang menyadari dan berkenan kepada Allah, melalui kematian-Nya di salib dan kebangkitan-Nya dari antara orang mati, Yesus telah menyediakan jalan keselamatan untuk semua bangsa, seluruh manusia.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Rabu, 12 Juli 2023

Hendaklah kamu berakar di dalam Dia dan dibangun di atas Dia, hendaklah kamu bertambah teguh dalam iman yang telah diajarkan kepadamu, dan hendaklah hatimu melimpah dengan syukur
( Kolose 2:7 )

Rasul Paulus menggunakan ilustrasi dimana kita berakar di dalam Kristus.
Sebagaimana tanaman menghisap sari makanan dari dalam tanah melalui akarnya, demikian juga kita memiliki kekuatan hidup dari Kristus.
Makin banyak kita menyerap kekuatan daripada-Nya, makin sedikit kita terpedaya oleh orang-orang yang secara palsu mengaku dirinya memiliki jawaban-jawaban kehidupan.
Apabila Kristus adalah kekuatan kita, kita akan dibebaskan dari peraturanperaturan manusia.

PENERAPAN
Milikilah hidup yang bersumber pada persekutuan pribadi kita dengan TUHAN.
( MDC Masa Depan Cerah )

SATU MENIT …
Kamis, 13 Juli 2023

Dan Kristus telah mati untuk semua orang, supaya mereka yang hidup, tidak lagi hidup untuk dirinya sendiri, tetapi untuk Dia, yang telah mati dan telah dibangkitkan untuk mereka.
( 2Korintus 5:15 )

Kristus berkorban mati di kayu salib, Dia mencurahkan darah-Nya untuk menebus dosa kita demi untuk pendamaian kita dengan Allah, kita harus dapat merenungkan salib Kristus hingga hati kita dapat merasakan kasih Allah kepada kita dan bagaimana kita bersungguh hati dapat membalas mengasihi Allah.
Kita harus paham bahwa diri kita tak mampu berbuat sesuatu agar layak memasuki hadirat Allah, kita harus percaya kepada Kristus yang oleh Allah telah menjadikan diri-Nya sebagai jalan bagi manusia menuju Allah, jalan keselamatan yang dari Allah tak pernah dapat dicapai melalui perbuatan baik melainkan hanya oleh anugerah melalui iman.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Jumat, 14 Juli 2023

"Dengan telanjang aku keluar dari kandungan ibuku, dengan telanjang juga aku akan kembali ke dalamnya. TUHAN yang memberi, TUHAN yang mengambil, terpujilah nama TUHAN!"
( Ayub 1:21 )

Menghadapi badai tantangan terburuk, kita harus tetap tenang, dapat mengucap syukur dan menjadikan Allah sebagai pusat hidup kita, segala sesuatu yang terjadi atas kita harus dapat kita terima dengan tegar hati, Tuhan menghendaki setiap kita anak Tuhan memberikan persembahan yang terbaik, benar dan sempurna.
Banyak manusia menolak anugerah Allah bahkan mereka yang sudah menerima anugerah-Nya ada yang mengingkari menyakiti hati-Nya, Tuhan yang memberi, Tuhan yang mengambil, Dia mencintai manusia yang diciptakan-Nya sebagai makhluk yang memiliki masa depan cerah dengan karakter yang sangat luar biasa.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Sabtu, 15 Juli 2023

Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apapun juga, tetapi nyatakanlah dalam segala hal keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur.
( Filipi 4:6 )

Sebagi orang Kristen kita harus memilliki hubungan intim dengan Allah melalui putra-Nya Yesus Kristus, kita harus berkomitmen untuk setia dan taat mengikuti Dia tanpa kompromi, Allah selalu memperlengkapi agar kita dapat melakukan apa yang Dia inginkan.
Kita harus meminta kepada Allah agar diberikan hikmat untuk membuat kita mengerti kehendak-Nya sebab Dia berjanji memberikan kepada kita kebijaksanaan jika kita meminta kepada-Nya dalam doa, dan iman percaya kita memastikan bahwa Dia pasti memberikannya.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Minggu, 16 Juli 2023

Bukan seolah-olah aku telah memperoleh hal ini atau telah sempurna, melainkan aku mengejarnya, kalau-kalau aku dapat juga menangkapnya, karena akupun telah ditangkap oleh Kristus Yesus.
( Filipi  3:12 )

Bahkan pria dan wanita yang luar biasa dalam Alkitab pernah melakukan kesalahan.
Mereka mempunyai banyak kelemahan, tetapi itu tidak menghentikan Tuhan mengasihi, memberkati, dan memakai mereka untuk mencapai perbuatan-perbuatan besar.
Di samping itu, kita perlu belajar bagaimana menjaga kelemahan kita tetap dalam sudut pandang yang tepat.
Anda mungkin mengira bahwa ada banyak hal yang salah dalam diri Anda.
Tetapi ada juga banyak hal yang benar dalam diri Anda.
ø Joel Osteen

SATU MENIT …
Senin, 17 Juli 2023

Dan Allah, sumber segala kasih karunia, yang telah memanggil kamu dalam Kristus kepada kemuliaan-Nya yang kekal, akan melengkapi, meneguhkan, menguatkan dan mengokohkan kamu, sesudah kamu menderita seketika lamanya.
( 1Petrus 5:10 )

Adalah anugerah dan menjadi sukacita tersendiri bagi kita jika Tuhan, Pemilik dan Penguasa alam ini berkenan memanggil, menjadikan kita sebagai murid-Nya, sebagai kepanjangan tangan-Nya, Dia yang bertahta dan berkuasa menggerakkan hati kita untuk mencapai panggilan hidup kita bagi kemuliaan-Nya.
Oleh karena kasih karunia-Nya, Allah mengutus Yesus Kristus ke dunia menjadi manusia sama seperti kita, agar setiap orang yang percaya kepada-Nya pasti menerima jaminan keselamatan dan hidup kekal, kita dipulihkan, diberkati, dibuat berhasil dan dimuliakan-Nya sampai selama-lamanya.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Selasa, 18 Juli 2023

Maka datanglah seorang yang sakit kusta kepada-Nya, lalu sujud menyembah Dia dan berkata: "Tuan, jika Tuan mau, Tuan dapat mentahirkan aku."
( Matius 8:2 )

Misi Tuhan Yesus datang ke dunia adalah untuk melayani bagi setiap pribadi juga kepada banyak komunitas, karya Yesus akan kebenaran dan penyataan diri-Nya sudah di nyatakan, setiap kita yang percaya akan menerima berkat dan kuasa-Nya, bagi yang mengeraskan hati menolak Dia tidak akan menerima apapun dari-Nya.
Mujizat yang Yesus lakukan berfungsi menjadi penunjuk yang jelas tentang identitas diri-Nya, melalui pengajaran akan kebenaran-Nya dan akan kuasa penyembuhan-Nya, membuat banyak orang menjadi terbuka mata hatinya, menjadi percaya kepada kebenaran-Nya, dan mereka menjadi bersukacita memuliakan Allah.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Rabu, 19 Juli 2023

Dan barangsiapa menyambut Aku, ia menyambut Dia yang mengutus Aku. Karena yang terkecil di antara kamu sekalian, dialah yang terbesar.
( Lukas 9:48b )

Kepedulian kita pada orang lain merupakan tolok ukur bagi kebesaran kita.
Berapa banyak kepedulian itu, yang kita tunjukkan pada orang lain.
Ini adalah pertanyaan yang penting, yang dapat mengukur kebesaran kita di mata Allah.
Bagaimanakah ekspresi kepedulian pada orang lain akhir-akhir ini yang Anda lakukan terutama pada yang tak berdaya, yang membutuhkan, yang miskin, mereka yang tak sanggup membalas kebaikan Anda.
Jawaban yang jujur terhadap pertanyaan itu akan memberi gambaran yang nyata bagi kebesaran Anda.

PENERAPAN
Inginkah Anda besar di mata Allah yang Maha Kuasa? Peliharalah mereka yang berada di sekeliling Anda.
( MDC Masa Depan Cerah )

SATU MENIT …
Kamis, 20 Juli 2023

Sebab oleh karena pekerjaan Kristus ia nyaris mati dan ia mempertaruhkan jiwanya untuk memenuhi apa yang masih kurang dalam pelayananmu kepadaku.
( Filipi 2:3 )

Diperlukan penyangkalan diri dalam tugas memberitakan Injil, diperlukan pengorbanan juga berani bayar harga demi ketaatan kita kepada-Nya, berusaha agar selalu taat untuk melatih diri meneladani Kristus agar kita benar dan layak menjadi hamba-Nya.
Sekalipun tantangan menghadang dan segala sesuatunya berjalan tidak sebagaimana yang kita harapkan, kita harus memiliki tekad tetap setia kepada-Nya, kesetiaan kita merupakan sebuah proses yang akan terus diuji dan teruji hingga sampai diakhir hidup kita.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Jumat, 21 Juli 2023

Berdasarkan kasih karunia yang dianugerahkan kepadaku, aku berkata kepada setiap orang di antara kamu: Janganlah kamu memikirkan hal-hal yang lebih tinggi dari pada yang patut kamu pikirkan, tetapi hendaklah kamu berpikir begitu rupa, sehingga kamu menguasai diri menurut ukuran iman, yang dikaruniakan Allah kepada kamu masing-masing.
( Roma 12:3 )

Allah Maha Kuasa, dengan mudah Dia dapat melakukan segala perkara jauh lebih besar dari apa yang dapat kita pikirkan atau kita doakan, kita menyadari kemuliaan-Nya begitu nyata bagi kita dan anugerahNya yang senantiasa menyertai kita dalam mengarungi kehidupan.
Hendaklah kita selalu dapat menguasai diri menurut ukuran iman yang dikaruniakan Allah bagi setiap kita, karena dosa berawal dari pikiran, ketika pikiran sudah berani melawan kehendak Allah, iblis dengan mudah membuat kita tersungkur jatuh ditelapak kakinya.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Jumat, 21 Juli 2023

Berdasarkan kasih karunia yang dianugerahkan kepadaku, aku berkata kepada setiap orang di antara kamu: Janganlah kamu memikirkan hal-hal yang lebih tinggi dari pada yang patut kamu pikirkan, tetapi hendaklah kamu berpikir begitu rupa, sehingga kamu menguasai diri menurut ukuran iman, yang dikaruniakan Allah kepada kamu masing-masing.
( Roma 12:3 )

Allah Maha Kuasa, dengan mudah Dia dapat melakukan segala perkara jauh lebih besar dari apa yang dapat kita pikirkan atau kita doakan, kita menyadari kemuliaan-Nya begitu nyata bagi kita dan anugerahNya yang senantiasa menyertai kita dalam mengarungi kehidupan.
Hendaklah kita selalu dapat menguasai diri menurut ukuran iman yang dikaruniakan Allah bagi setiap kita, karena dosa berawal dari pikiran, ketika pikiran sudah berani melawan kehendak Allah, iblis dengan mudah membuat kita tersungkur jatuh ditelapak kakinya.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Minggu, 23 Juli 2023

Takut akan Allah mendatangkan hidup, maka orang bermalam dengan puas, tanpa ditimpa malapetaka.
( Amsal 19:23 )

Tuhan ingin membimbing Anda.
Ia akan melanjutkan sampai Anda tiba di tempat la sedang membawa Anda.
Tuhan tidak ingin Anda menjadi "sedikit” bahagia, sedikit diberkati, sebagian disembuhkan.
Tuhan ingin kehidupan Anda dicirikan oleh sukacita, dan Ia ingin sukacita Anda penuh.
Ia ingin Anda menjalani kehidupan berkelimpahan.
Ia ingin memberikan kepada Anda keinginan hati Anda.
Ia ingin Anda lengkap dan puas.
ø Joel Osteen

SATU MENIT …
Senin, 24 Juli 2023

Bawalah aku berjalan dalam kebenaran-Mu dan ajarlah aku, sebab Engkaulah Allah yang menyelamatkan aku, Engkau kunanti-nantikan sepanjang hari.
( Mazmur 25:5 )

Kebenaran tidak dapat ditentukan oleh berapa banyak orang yang mempercayai kebenaran itu, kebenaran hanya ditemukan dalam pengajaran Firman Allah, kita patut mencintai kebenaran, mencari kebenaran, dan hidup dalam kebenaran-Nya.
Untuk dapat merasakan hadirat Tuhan dimulai dengan percaya bahwa Dia peduli, Dia mau mengajarkan jalan-Nya, Dia senantiasa menepati janji-Nya dan Dia siap mengampuni memberi kekuatan dalam menghadapi tantangan, Dia sumber kekuatan dan kemenangan kita.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Selasa, 25 Juli 2023

dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman."
( Matius 28:20 )

Kristus menegaskan janji-Nya untuk menyertai kita di sepanjang kehidupan kita, Dia tidak akan pernah melupakan atau meninggalkan kita, Dia adalah sang Juruselamat penyelamat kita yang sangat dikasihi Allah Bapa, kita terlepas dari kekuasaan si jahat.
Dengan segala kuasa-Nya Allah bekerja bagi dunia yang sangat membutuhkan-Nya, Dia memperhatikan setiap pencobaan dan pergumulan yang kita alami sehingga memberi tempat bagi Allah untuk dapat bekerja dalam diri kita agar Dia dapat berkarya melalui kita.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Rabu, 26 Juli 2023

Sesungguhnya, anak dara itu akan mengandung dan melahirkan seorang berarti: anak laki-laki, dan mereka akan menamakan Dia Imanuel - yang Allah menyertai kita
( Matius 1:23 )

Yesus dinamakan Imanuel ("Allah menyertai kita"), sebagaimana telah dinubuatkan oleh Nabi Yesaya (Yesaya 7:14).
Yesus adalah Allah dalam daging; dengan demikian Allah secara harafiah telah berada di tengahtengah manusia, "bersama-sama dengan kita".
Melalui Roh Kudus, Kristus hadir saat ini dalam hidup setiap orang percaya.
Bahkan mungkin Yesaya pun tidak mengerti seberapa jauh arti "Imanuel" itu nantinya.

PENERAPAN
Melalui anugerah Roh KudusNya, Allah benar-benar ada bersama Anda.
( MDC Masa Depan Cerah )

SATU MENIT …
Kamis, 27 Juli 2023

Sesudah Iblis mengakhiri semua pencobaan itu, ia mundur dari pada-Nya dan menunggu waktu yang baik.
( Lukas 4:13 )

Iblis tidak pernah berhenti mengganggu dan selalu aktif merancang pencobaan atas kita, Iblis selalu memanfaatkan setiap kelemahan sifat keduniawian kita, kita harus dapat menjaga diri agar tidak tinggi hati, tidak mementingkan diri sendiri, tidak serakah, kuasa kekuatan Allah menghindarkan dan melepaskan diri kita dari setiap jerat dosa.
Berusaha untuk dapat meneladani Kristus, Dia dengan tegas menolak bujukan Iblis untuk menyembahnya, Dia tidak tergiur gemerlap takhta dunia yang di janjikan Iblis bagi-Nya, hendaklah kita terus berfokus kepada Dia dan senantiasa bersandar kepada-Nya, Dia pemberi kekuatan bagi kita untuk menang menghadapai segala tantangan.~HDJ
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Jumat, 28 Juli 2023

Baiklah orang fasik meninggalkan jalannya, dan orang jahat meninggalkan rancangannya; baiklah ia kembali kepada TUHAN, maka Dia akan mengasihaninya, dan kepada Allah kita, sebab Ia memberi pengampunan dengan limpahnya.
( Yesaya 55:7 )

Allah menuntut pertobatan total dari setiap kita agar kita dapat menikmati secara penuh berkat yang disediakan-Nya, ketika kita mau bertobat untuk datang kembali kepada-Nya, Dia akan mengasihani kita dan memberikan pengampunan dengan limpahnya.
Anugerah keselamatan dari Allah membuat kita dapat merasakan hidup penuh sukacita, dapat menikmati persekutuan yang intim dengan Dia, dapat menjadi berkat bagi banyak orang, dapat hidup berdamai dengan sesama, dapat menikmati keindahan alam dan dipenuhi kemuliaan Allah.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Sabtu, 29 Juli 2023

Merekapun pergilah memberitakan Injil ke segala penjuru, dan Tuhan turut bekerja dan meneguhkan firman itu dengan tanda-tanda yang menyertainya.
( Markus 16:20 )

Keinginan akan pertolongan dan mukjizat bagi kebutuhan sementara kehidupan kita membuat pengertian dan motif iman kita bergeser, terfokus dan tertarik hanya kepada kuasa mujizat yang dapat kita rasakan, tidak lagi kepada hal yang kekal, tidak lagi kepada Yesus.
Iman sejati adalah pembuktian diri melalui tindakan nyata bukan sekedar ucapan kata, membuktikan ketaatan dan kesetiaan kita dalam melayani Dia, Iman sejati adalah iman yang ditujukan kepada Allah dan memercayakan diri kepada Tuhan Yesus sebagai utusan Allah.
øHarjantoDanielJuli

SATU MENIT …
Minggu, 30 Juli 2023

Sedapat-dapatnya, kalau hal itu bergantung padamu, hiduplah dalam perdamaian dengan semua orang!
( Roma 12:18 )

Mungkin Anda merasa bahwa Anda adalah orang yang selalu memberi.
Mungkin Anda adalah orang yang selalu berjalan satu mil lebih jauh.
Anda adalah pembawa damai dalam keluarga.
Karena orang mengetahui bahwa Anda baik hati, murah hati, dan bersahabat, mereka cenderung mengambil keuntungan dari Anda atau tidak menghargai Anda atau tidak menghargai Anda.
Tetapi Tuhan melihat integritas Anda. Ia mencatat semua itu, dan Ia akan memberikan upah kepada Anda pada waktu yang tepat.
ø Joel Osteen

SATU MENIT …
Senin, 31 Juli 2023

janganlah keraskan hatimu seperti dalam kegeraman pada waktu pencobaan di padang gurun,
( Ibrani 3:8 )

Jangan sengaja mengeraskan hati, mengabaikan akan peringatan-Nya akan berdampak buruk, kita kehilangan kepekaan diri, mengalami penderitaan tanpa pernah dapat memahami maksud Allah dibalik kejatuhan akibat kebodohan kita.
Ketegaran hati menolak Dia membawa kita kepada kebinasaan, tidak taat dan tidak percaya akan membangkitkan kemarahan Allah, segera mohon pengampunan-Nya, melembutkan hati, berlaku taat kepada kehendak-Nya agar kita dimampukan menikmati anugerah kemurahan Tuhan.
øHarjantoDanielJuli